-->

Selasa, 27 Mei 2014

Bunga Matahariku.. kamu, iya kamu

'Bangun tidur dari mimpi yang panjang'
Lama banget ya, g nulis diblog ini, ada rasa kangen sih sama yang baca "walau cuma dikit" okey. Kali ini aku mau berbagi cerita tentang emmm tentang yupp.. "sunflower" bunga matahari. Engga tau kesambet setan apa, eh malaikat apa tapi tau2 suka suka suka banget sama bunga yang satu ini
 

yupps.. Inilah bunga matahari yang aku maksud, pastinya kalian udah pada tau kan..hahaha. Setelah aku berselancar di google beberapa saat setelah aku terkena virus "lovesunflower" aku nemuin filosofi dari bunga matahari itu. Menakjubkan. Ndak nyangka beneran.

FILOSOFI
 Bunga Matahari itu selalu menghadap matahari, tegak berdiri, kuat dan indah. warna kuningnya memberikan kebahagiaan dan keceriaan. Walaupun sebenarnya batangnya rapu tapi dia selalu ingin terlihat kuat. dia selalu tersenyum menyapa matahari, menyapa aku dan kamu juga. berdiri sendiri saja dia tetap indah apalagi keroyokan. Ciahahaha..--

PUISI
Melihatmu saat ini, aku adalah bunga di antara bunga
Mengikuti arahmu pergi dan berlalu
Melihat engkau melihat bunga lain yang jauh lebih indah
Engkau memang sang surya
Terik dan segala pesona yang engkau miliki

Aku di sini
Bunga matahari yang berdiri
Hanya bisa melihatmu, menyinari
Segala macam yang berada di bumi
Dan aku haya menanti kau melihat diri ini
Tegak berdiri dengan senyum menghiasi
Mengikuti engkau dari pagi hingga sore mengakhiri



 Waahh, engga nyangka bisa buat puisi. Khusus buat kamu.. iya kamu *virus @dodit_mulyanto kalo ini mah. Dan tau engga sih guys, kalo biji bunga matahari itu punya banyak banget manfaatnya. Aku juga baru tau sih hehehe, setauku bijinya alias kwaci ya cuma cemilan ehh ternyata manfaatnya ada toh.Kwaci itu sumber yang sangat baik dari minyak tak jenuh ganda sehingga bagus buat kesehatan jantung guys.Kandungan biji bunga matahari hampir 90% lemak di dalamnya adalah lemak baik (lemak tak jenuh). Selain itu juga mengandung lemak monosaturated yang membantu menurunkan kolesterol total dan kolesterol LDL (kolesterol jahat) sekaligus meningkatkan kolesterol HDL (kolesterol baik). Selain itu, biji bunga matahari mengandung Vitamin E dan Vitamin B 1 (Thiamin). Mangan, magnesium, tembaga, selenium, fosfor, vitamin B 3 (Niasin), vitamin B5 (Pantothenic) dan folat juga dapat ditemukan dalam jumlah yang baik dalam biji bunga matahari.
Nah manteb kan kandungannya, dari situ tau dah khasiatnya..

Khasiat Biji bunga matahari

Biji bunga matahari sangat kaya nutrisi yang berharga, maka tidak mengherankan bahwa biji memiliki dampak positif besar pada kesehatan kita.

  1. Biji bunga matahari merupakan sumber yang sangat baik dari vitamin E. Seperti yang kita ketahui Vitamin E adalah antioksidan . Vitamin E melawan radikal bebas dan menyimpan sel-sel dari kerusakan termasuk sel otak. Vitamin E mencegah penyakit jantung. Antioksidan dalam Vitamin E melawan radikal bebas dan mencegah mereka dari oksidasi kolesterol. Hal ini membuat kondisi jantung sehat dan menurunkan resiko serangan jantung, stroke dan penyumbatan pembuluh darah.
  2.  Anti-inflamasi Vitamin E mengurangi kemungkinan asma, osteoarthritis, dan rheumatoid arthritis. Vitamin E juga mengurangi risiko dari setiap penyakit atau kondisi yang berkaitan dengan peradangan. Selain itu Vitamin E juga membantu dalam mengurangi resiko kanker usus besar.
  3. Biji bunga matahari mengandung sejumlah besar folat. Folat adalah nutrisi penting untuk kesehatan kita. Ini adalah Vitamin B berperan penting dalam produksi sel-sel tubuh baru dengan membantu untuk membentuk DNA dan RNA. Folat dan Vitamin B 12 membantu untuk membentuk hemoglobin dalam sel darah merah. Folat juga membantu dalam menurunkan risiko penyakit jantung. Biji bunga matahari juga mengandung seng yang bermanfaat untuk menjaga sistem kekebalan tubuh kita kuat.
  4. Biji bunga matahari juga mengandung baik jumlah magnesium. Magnesium membantu mencegah asma, menurunkan tekanan darah tinggi, dan mencegah sakit kepala migrain. Ini blok kalsium untuk masuk ke dalam sel-sel saraf dan pembuluh darah. Dengan menghalangi kalsium, mencegah kejang otot dan kontraksi saraf mendadak.
  5. Serat pangan dalam biji bunga matahari mengontrol kadar kolesterol dan kadar glukosa darah dan juga meningkatkan pencernaan yang baik. Biji bunga matahari mengandung Tryptophan - asam amino yang membantu untuk menghasilkan serotonin.
  6. Selenium adalah mineral yang memainkan peran penting pada kesehatan secara keseluruhan. Ini membantu untuk memperbaiki DNA, mengurangi perkembangan sel kanker. Selenium bekerja dengan Vitamin E dan membantu mencegah penyakit jantung juga. Biji bunga matahari kaya akan selenium dan ini adalah alasan lain mengapa biji bunga matahari sangat baik untuk kesehatan kita.
Biji bunga matahari terdapat di bagian tengah bunga matahari yang lebar. Biji bunga ini telah dikonsumsi sejak ribuan tahun yang lalu. Biji bunga matahari banyak biasa ditambahkan pada berbagai jenis masakan seperti bubur, sup, salad, dsb. Biji bunga matahari rasanya enak dan gurih karena mengandung lemak. Biji bunga matahari dianggap sebagai salah satu makanan super karena kaya nutrisi untuk kesehatan. 

Berikut beberapa manfaat kesehatan dari biji bunga matahari.

1. Menjaga Kesehatan Kardiovaskular (Jantung dan Pembuluh Darah)
Biji bunga matahari kaya akan vitamin E yang berperan penting dalam mencegah penyakit kardiovaskular. Vitamin E adalah antioksidan yang membantu mencegah oksidasi kolesterol oleh radikal bebas. Jika kolesterol teroksidasi oleh radikal bebas maka kolesterol akan menempel pada dinding pembuluh darah dan menyebabkan aterosklerosis (penyumbatan pembuluh darah oleh plak kolesterol) yang dapat mengakibatkan penyumbatan arteri, penyakit jantung dan stroke.

2. Membantu Pertumbuhan
Biji bunga matahari merupakan sumber protein yang baik. Protein sangat diperlukan tubuh untuk membangun otot sehingga sangat baik untu dikonsumsi oleh anak usia pertumbuhan. 100 gram biji bunga matahari mengandung sekitar 21 gram protein (37% asupan protein harian yang direkomendasikan).

3. Mengurangi Resiko Diabetes
Biji bunga matahari mengandung asam klorogenat yang membantu mengurangi kadar glukosa darah dengan cara membatasi pemecahan glikogen dalam organ hati.

4. Melindungi Syaraf
Vitamin B1 memperkuat lapisan myelin syaraf yang berfungsi menlindungi syaraf. Kekurangan vitamin B1 dapat menyebabkan kerusakan lapisan myelin syaraf dan mengganggu fungsi syaraf.

5. Sumber Antioksidan
Vitamin E yang terdapat dalam biji bungan matahari merupakan suatu antioksidan yang berperan menangkal radikal bebas sehingga mencegah kerusakan sel dan mutasi sel akibat radikal bebas.

6. Mengurangi Resiko Kanker
Biji bunga matahari merupakan sumber mineral selenium yang baik. Selenium menunjukkan sifat melawan kerusakan sel dan berperan dalam perbaikan DNA sel. Selenium menunjukkan kemampuan mengurangi resiko kanker kolon, kanker kandung kemih dan kanker prostat.

7. Menjaga Kesehatan Kulit
Vitamin E yang terkandung dalam biji bunga matahari juga sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit. Vitamin E diketahui dapat mencegah kerusakan sel kulit karena sinar ultraviolet.

8. Menyehatkan Otak
Biji bunga matahari mengandung folat yang merupakan nutrisi penting bagi otak, sehingga menjaga kesehatan otak dan membantu fungsi otak.

9. Menjaga Kesehatan Tulang
Biji bunga matahari kaya akan mineral magnesium dan fosfor yang diperlukan untuk membangun tulang yang kuat dan sehat.

10. Menyehatkan Rambut
Setiap 100 gram biji bunga matahari mengandung 5,25 mg zat besi (63% kebutuhan harian) dan 5 mg seng (45% kebutuhan harian). Kedua mineral ini sangat penting untuk menjaga kesuburan rambut.

Buanyak banget kan manfaatnya. Pengen nih ngeliat taman kunga matahari di Indonesia ada engga ya? Masak harus ke Jepang sih :( (yg paling deket). Nah dari keinginan itu timbullah keinginan yang lain. Tet terererettt. Nenem aja keleeus.. Di daerah Kulon Progo si kalo bunga matahari engga lagka2 amat, di pekarangan rumah beberpa orang juga ada. Tapong masalahnya, ya sepanjang jalan yang pernah aku lalui, bunga matahari di depan rumah temenku sekitar 5 th yang lalu dan sekarang "ndak ada kabarpun". Ide briliant muncul deh, nyari di internet yang jualan bijinya, sapa tau daerah jogja ada gitu atau wates ada gitu, tapi hanya angan, susah banget nyarinya, berasa mereka ngumpet waktu aku nyari... arrrgh. Pernah sekali aku datengin tuh toko yang jual bibit di daerah Wates, mereka jual BIBIT TANAMAN pertanian. Yaiyalah, engga umum kaleeus kalo jual biji bunga matahari. Alhasil dapet dah "malu" x_x.
Cari-cari lagi da lagi. masuk kaskus keluar kakus dan nemu gayung. Pffft. Dari forum FJB akhirnya saya nemu link yang membuat hati saya tercerahkan. silahkan buka petanirumahan.net
Akhirnya aku beli dah, senyum terus neh hahaha--. Kapan-kapan aku pos deh fotonya kalo udah berbunga, maklum ini baru hari kedua setelah aku tanam :*
Salam hangat buat para penggemar bunga matahari semua. I Love You.
Buat kamu juga ya.. :3

Sabtu, 30 Maret 2013

Menuju 20th

Hari ini tepat 20th-mu .. Semoga kedewasaan, kesehatan, keselamatan, kesuksesan ada padamu. Maafin bila selama ini cintaku mengusik ketenangamu, ya semoga tak akan lagi. Bisa saja aku menyerah menuju 20th-ku, karena dewasa yang akan aku lalui. Menyadari bahwa memang aku tak pantas untukmu dan tak sepantasnya ak menunggumuu. Seperti pecundang memang, tapi biarlah. Tanpa perlu kau tau dan membaca ini, aku akan sealu mendoakanmu. Senang bila kau mendapatkan seseorang yg cantik, baik, sholehah, pinter.
ʃƪ˘)

Jumat, 27 Juli 2012

Hay hello.. arigato udah pernah baca blog ini, walau cuma lewat aja karna emang g ada yang penring di sini. Begini, diliburan semester ini aku lagi tergilo2 sama yang namanya Mizobata Junpei. Why?? semua juga pasti tau kalo dia ganteng.. hmmm betul itu salah satunya.. sebelum kejauhan mau bilang.. SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA :)
okey kembali ke topik utama Mizobata Junpei hehehe, enggak sabar nih nyeritain apa yang barusa aku tonton. jepang movie "Akai Ito" sebenernya sih ada doramanya, berhubung lelet ni modem, g pp deh nnton movienya aja..
lets learn my sinopsis Akai Ito
Berawal dari pertemuaan masa kecil di sebuah toko kue, Mei dan Atsuki saling mengetaui bahwa mereka mempunyai ulang taun yang sama , 29februari yang hanya bisa diperingati 4 tahun sekali. "miracle" itulah kata yang diucapkan Mei padanya si ganteng kecil Atsuki. catatan mereka ndak kenalan, Atsuki hanya minta maaf krn menabrak Mei yang menyebabkan kue ultahnya jatuh dan Mei memberi coklat bertuliskan "happy brithday" pada Atsuki. ohya, karena itulah sampe gedhe Atsuki yang ganteng jadi suka coklat. Nyummy.
Nah, pertemuan selanjutnya mereka di SMP, satu kelas lagi. Mereka tau sau sama lain ketika liburan ke Nagasaki, dan kencan. wiiwww paling seneng scene ini khikhikhi.. *
"miracle"
Tapi, Atsuki diminta ibu Mei untuk menjauhi Mei. lama mereka berpisah hingga lulus SMP dan Mei pacaran dengan Taka, pria egois dan over protektiv (pengen gue bejek2 tu orang... argghhh geregetan)
Rahasia terbongkar* liat sendiri ya :D
dan endingnya nggantung banget sumpah.. scene terakhir di dengan toko kue kenangan masa kecil, dan hanya berpelukan tok yang romantis.. huuuhuuuu
dan *bye.. #eaaa
nih ada foto dari blog sebelah.. wajahnya mirip ya..hihihi
*nb:yang penting ada Junpei, pemain yang lain bukannya g tau tp g mau tau hehe *egois

Nah kalo tadi adalah yang aku tonton barusan movienya junpei, sekarang awal mula aku tau junpei . dapet film conan, awalnya ogah2an nonton.. ehh bagus juga.. cowoknya huhuhu ya itu sapa lagi lo bukan junpei si unyu.. :* cool banget. kan itu film detektive conan yang series judulnya "Kudo Shinichi e no Chousenjou~Kaichou Densetsu no Nazo~" nah itu lah panjang banget.  karena udah kepincut sama doi langsung deh capcus nyari profilnya.. *nyolong dari blog sebelah lagi

Nama : Mizobata Junpei (溝端淳平)
TTL : Wakayama, Japan, 14 Juni 1989
Tinggi : 175 cm
Berat : 63 kg
Gol darah : A









penasaran film yang dimainin doi, ternyata D.conan live actin 3 dan 4 dimainin juga.. capcus download donk.. belum nonton, buruan nonton kalo g mau dicap ketinggalan jaman. hehe High School Debut, Shizanmono, g sampe selese tapi kalo ini.. buzzer beat baru epi 1-2 thok.. banyak jhe.. Half way, bukan pemeran utama tapi ceritanya bagus, tapi lagi gantung juga.. huhuhu nah dia juga maen film horor, Neck, disini nnton nya seru yang enggak seru adalah enggak ada subtitlenya.. wah payah.. film 2010 sampe sekarang kaga ada sub.nya.. ngublek2 google kaga nemu2.. ada yang tau? komen eaaa butuh nih, #serem beneran kok,hehe Nah baru itu yang aku tonton, kamu apa aja?
andai koneksi secepat DTs pasti semua doramanya udah aku babat abis.. sayang lelet #katanya benci lelet..
sekian sedikit gambaran saya yang lagi tergilo2 dengan si junpei.. bye next time..

Sabtu, 04 Februari 2012

Puisi Tanpa Judul


8nov’11
Saat kau jauh dan ku tak pernah lagi mendengar kabarmu, melihat wajahmu, menikmati senyumanmu..
Saat itulah aku meyakinkan diri untuk menngharap lebih atas penantianku selama ini
Menghilangkan segala keraguan
Walaupun itu hanya khayalanku saja
Hanya sebuah penantian semu.. mungkin
*hanya sebatas mimpi*
Tapi taukah kau, cinta yg telah tumbuh dihati ini ...
Adalah tanpa alasan..
Bertahun-tahun ku mencari alasan yang pas untuk itu..
*sia-sia*
Berkali-kali  ku coba untuk menghapusnya dari segala cerita dalam hidupku..
*tak bisa*
Pernah ku coba mencari seseorang yang bisa menggantikanmu di hati ini..
*nihil*
Mungkin kau tak percaya, begitupun aku..
Ku coba untuk mengerti apa arti hadirku di sini
Di matamu...

NGEGALAU ALA MALAM INI


Habis ngacak2 ppku yang dulu2 di facebook, ehh nemu yang menyenangkan hati.. yang segitiga dan pernah kamu like dulu.. auauau deh hahaha
Jadi ngerasa seneng banget, keinget kamu pernah ngelike ppku, kaya membuka jalan menju hatimu aja.. lhohh???
Mungkin hanya sebuah hayalan yang pernah aku buat sendiri, tapi yang ada hanya titik2 kejelasan yan membuat itu tampak nyata, dan berkata iya ketika ku Tanya mengapa tetap saja tak ada yang menjawab, itu pula aku.
Ketika aku ingin mulai melupakanmu, karena tak ada sesuatupun yang bias kujadikan alas an mengharapkanmu, terasa sedemikian tak sanggup mewujudkan keinginan yang satu itu. Smkin ku ingin kau jau(red.bayangmu) smkin jauh aku melaksanakan niatku.
Kau bukanlah cowok terindah yang pernah aku liat, Mario maurer jiraya rizki aditya adly fairuz tapi kau seperti dimas aditya dimataku. Terngiang2 terbayang2 sih sebenarnya kt2 “mencintai seseorang dengan alas an itu, cinta akan hilang ketika alas an itu tak ada” behhh nusuk banget tuh. Toh ak tak tau alas an mencintaimu(beh).
Aku selalu menghibur hatiku sendiri dengan kesedihan yang aku buat sendiri sebenarnya dan aku menyalahkanmu untuk itu karena aku juga sih.. :D
Merasa cintaku tak terbalas.. dan aku pake semboyan cinta tak harus memiliki
Terus, emang salah ya, kalo aku mencintaimu? Hak ku donk :P
Cinta itu dinikmati sja, kata temenku..
Semua itu membuatku menjadi lebih tenang walau sesaat..
Melihat mereka yang terbalas cintanya.. dikejar2 cinta. Menolak2 cinta. Mengejar2 cinta. Berfikir lagi deh.. bener g nih teory? Haruskah ak mengejar cintanya, 1. Takut tak sesuai harapan alias di tolak, mending yah, kalo ditolak ala The little thing is called love bakal happy ending.kalo aku poul2 ditolak patah hati bunuh diri (ehh nggak denk) takut sama apa yang namanya jatuh cinta karena perrnah ditolak cowok mah, g keren amat yak..
Masih dilemma dengan apa yang harus aku lakukan bila aku jatuh cinta pada zezeorang(dia). Jujur g mungkin deh yah.. dipendam? Sekalian aj ilangin. Susah bosss..
Dari tadi aku cuman muter2 dan g pernah nemu2 pokoknya, huffttt…
Yang sedang jelas terjadi adlah aku sedang jatuh cintrong.. wooooekkkk!!
Tentang dia, g akan aku sebar luaskan disini karena ini privasi+fotonya g ada yang terbaru..huhuhu
Andai bias mengulang sma, akn ku bidik dia sepanjang waktu sehingga kamarku dipenuhi fotomu…hahaha

Jumat, 20 Januari 2012

lebay nih... ngegalau mikirin nilai matkul.. huahua... terserah bialang aku apa, yang jelas, galau abis,, kalo boleh milih nih, mending mostingin diaryku.. kalo2 bisa dibukuin kaya punya raditya dika.. lumayan.. jadi penulis,,, hemmm cita2 g kesampean.. bisa sih.. tapi kenapa nyasar di bahan baguunan ya,...haduhhhh

Kamis, 20 Oktober 2011

BACK TO ONCE UPON AGO...
@SUDO..
Mungkin, kini.. ingin ak mengulang semua kenangan yg pernah kita lalui bersama
walau itu tak mungkin

#lebay

kenangan tentang kalian dihati ini, akn sll tersimpan.. bgaimanapun keadaan yg telah memaksa kita untuk tidak bersama spt dahulu kala dan..

akankah ku sll menangis disni tnpa seorangpun tau betapa ak sayang kalian.. rindu kalian..
sepotong smspun bahkan suara telp yg merdu tak dapat mengobati rasa itu pada kalian...
harus ktmu dan.. balalalalallla


#galau

telah lama kita terpisah dgn sgl keadaan masing2.. lost kontek lah.. sibuklah.. tak sempat ngasih kabar ...)maaf(
:(
secuil cerita di sudo dengn sgl knngn yg telah diabadikan , untuk menobati sgl duka.. wlpun itu tak mungkin bisa mengingatkan kita..